PekanbaruKini.com
Headlines Pekanbaru

Sekda : APBD Murni 2023 Sudah Bisa Digunakan

Indra Pomi Nasution
Indra Pomi Nasution
Pekanbarukini.com (PEKANBARU) – Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) murni 2023 Pemerintah Kota (Pemko) Pekanbaru senilai Rp2,699 triliun, kini sudah bisa digunakan.
“APBD sudah ya. Jadi beberapa OPD sudah selesai dokumen anggarannya,” ungkap Penjabat Sekretaris Daerah Kota (Pj Sekdako) Pekanbaru Indra Pomi Nasution ST M.Si, Jumat (3/2).
Guna menggesa pelaksanaan program, kata dia, di awal Februari ini OPD diperintahkan untuk segera menginput Rencana Umum Pengadaan (RUP) dan kemudian menyiapkan dokumen lelang.
“Karena kegiatan untuk 2023 ini kan sudah bisa jalan,” ujarnya.
Sementara itu khusus untuk Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR), terang Indra, proses pelaksanaan kegiatannya lebih banyak dibandingkan OPD lain.
“Tapi sekarang mereka (PUPR) sudah menyiapkan dokumen lelang. Setelah dokumen selesai, baru kita tayangkan di ULP (Unit Layanan Pengadaan). Sekarang, kita di ULP juga sedang membentuk pokja-pokja (kelompok kerja),” tutupnya.