PekanbaruKini.com
Headlines Riau

Duh, 15 Penambahan Kasus Positif Covid-19 Hari Ini di Riau, Diantaranya Bayi Umur Satu Hari Dari Pekanbaru

PEKANBARU (pkukini) – Provinsi Riau kembali mendapat penambahan 15 pasien terkonfirmasi positif Covid-19, Senin 20 Juli 2020. Dengan begitu total 287 kasus positif di Riau, dengan rincian 46 dirawat, 230 sehat dan 11 meninggal dunia.

Jubir Covid-19 Riau, dr Indra Yovi mengatakan, dari 15 penambahan pasien Covid-19 itu, didominasi dari klaster Sumatera Selatan (Sumsel).

“Saat ini kita masih melakukan tracing kontak par apasien terkonfirmasi positif tersebut,” kata dr Yovi dalam jumpa pers di Posko Covid-19 Riau, Senin sore.

dr Yovi menyebutkan, selain itu jug aada kabar baik penambahan pasien Covid-19 yang dinyatakan sembuh, sebanyak 5 orang.

“Untuk pasien sembuh, masing-masing warga Kabupaten Kampar, warga Kuansing, Bengkalis, Pekanbaru dan juga warga Rokan Hulu,” sebutnya.

Lebih lanjut disampaikan Juru Bicara Penanganan Covid-19 Riau, Dokter Indra Yovi mengatakan jika satu diantara yang terpapar tersebut adalah bayi yang berusia 1 hari dinyatakan positif Covid-19.

“Pasien 275 positif covid-19 di Riau adalah By. RA (1 Hari) berjenis kelamin perempuan yang merupakan warga Kota Pekanbaru dan saat ini sudah diisolasi dan dirawat di Kota Pekanbaru,” ujarnya Senin sore.

Dia menambahkan, bayi RA lahir dengan tindakan Caesar dari ibu dengan keluhan Preeklamsi Berat.

Kata Dokter Yovi, untuk hasil rontgen Bronkopenumonia serta Rapid Test dinyatakan Reaktif pada tanggal 19 Juli 2020.

“By. RA (1 Hari) dilakukan pengambilan Swab pada tanggal 19 Juli 2020 dengan hasil dinyatakan Positif Covid-19,” ujarnya. (res)

Berita Terkait

Pegadaian Borong 3 Penghargaan Bergengsi Sekaligus, Bukti Sukses Bangun Reputasi

Redaksi

ASITA Riau Sambut Baik Dibuka Kembali Penerbangan Internasional Bandara SSK II Pekanbaru

Redaksi

Cabai Tembus Rp100 Ribu Per Kg di Pekanbaru, Warga: Apa-apa Mahal, Gaji Suami Enggak Naik-naik

Redaksi