Pekanbarukini.com (PEKANBARU)– Musyawarah Daerah Luar Biasa (Musdalub) Association of The Indonesian Tours and Travel Agencies (ASITA) Riau terlaksana dengan baik, Selasa (29/3/2022). Hasil musyawarah itu menetapkan Dede Firmansyah sebagai Ketua ASITA Riau menggantikan Julfiyanto.
Hadir Ketua Umum DPP ASITA Pusat, Nunung Rusmiati sekaligus melantik pengurus DPD Asita Riau di Hotel Pangeran, Selasa (29/3/2022). Usai pelantikan Ketum ASITA, Nunung punya harapan besar terhadap pengurus ASITA Riau yang baru.
“Kami mengharapkan ASITA Riau bisa langsung bekerja dan menjalin kolaborasi untuk mempromosikan Riau ke daerah-daerah lain. Karena kita sedih sejak pandemi Covid-19 kawan-kawan ASITA benar-benar terpukul. Maka itu diharapkan tahun ini kita bisa bangkit dan terus bersinergi,” sebutnya.
Nunung Rusmiati juga menyampaikan terus berupaya kepada pemerintah pusat khususnya Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif untuk terus mendukung program-program ASITA di daerah-daerah. “Apalagi Riau kita tahu Pak Sandiaga Uno punya hubungan emosional, karena lahir di Riau. Kita akan upayakan juga agar ASITA bisa terus diperhatikan, apalagi sejak dua tahun lalu, rekan-rekan ASITA tidak ada mendapatkan insentif dana stimulus dari pusat,” katanya.
Sementara itu Ketua ASITA Riau, Dede Firmansyah mengharapkan dukungan dari rekan-rekan ASITA lainnya untuk bersama memajukan pariwisata bukan sekedar mempromosikan melainkan juga sektor bisnisnya. “Sebelum Rakernas ASITA, kami akan lebih dulu melakukan Rakerda untuk membahas apa-apa yang akan kita capai atau targetkan tahun ini. Terutama memperjuangkan nasib-nasib kawan ASITA yang kemarin terpuruk akibat pandemi Covid,” ujarnya.
Lalu Dede Firmansyah menyebutkan masih membuka pintu bagi anggota-anggota yang sempat pindah haluan ASITA 71 untuk kembali di bawah kepemimpinan Ketum Nunung Rusmiati, bukan Artha Hanif. “Kita masih menerima jika kawan-kawan yang sempat pindah ke sebelah (ASITA 71) untuk bergabung kembali bersama kita. Karena sudah jelas Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif hanya mengakui ASITA kepemimpinan Buk Rusmiati, bukan yang lain,” sebut Dede.
Jalannya Musdalub
Pelantikan sempat tertunda karena menunggu Ketum Nunung Rusmiati yang berangkat dari Jakarta. Musdalub akhirnya berlangsung disaksikan langsung Korwil Wilayah Sumatera, Anton Wahyudi dan senior ASITA Riau lainnya.
Sempat mencuat dua nama yaitu Dede Firmansyah dan Edi. Namun sidang pleno pemilihan akhirnya memutuskan Dede sebagai Ketua DPD ASITA Riau secara aklamasi. (Rki)