PekanbaruKini.com
Galeri

Warga Palas Rumbai Antusias Belanja di Gerakan Pangan Murah

PEKANBARU – Dinas Ketahanan Pangan (DKP) Kota Pekanbaru, Senin (22/1/2024) menggelar Gerakan Pangan Murah (GPM)di Jalan Siak II Palas, Kecamatan Rumbai. Aneka bahan kebutuhan pokok rumah tangga dihadirkan pada pelaksanaan GPM ini.

Mulai dari beras SPHP, Beras premium Anak Daro, gula, minyak goreng kemasan, ayam, makanan olahan ayam dan sejumlah komoditas lainnya.

Warga setempat tampak antusias dengan pelaksanaan GPM yang dilaksanakan bersempena iven Rumbai Expo 2024 tersebut.

Tampak kaum ibu beramai-ramai berbelanja aneka kebutuhan keluarga yang dijual dengan harga yang jauh lebih murah dari harga pasar.

Seperti halnya Beras medium SPHP yang dijual seharga Rp53.000 per kemasan 5 kilogram, beras Anak Daro seharga Rp75.000 per kemasan 5 kilogram, minyak goreng seharga Rp13.000 per liter, gula pasir seharga Rp15.000 per kilogram serta telur ayam seharga Rp23.000 per setengah papan.

Selain itu juga ada ayam potong, juga pangan olahan ayam yang dijual dengan harga distributor.

Warga mengaku senang bisa mendapatkan pangan dengan harga yang relatif lebih murah dari harga pasar ini.

Kami sangat senang dengan pelaksanaan GPM ini. Kalau bisa sering-sering dilaksanakan juga disini, kata Dini, salah seorang ibu yang ikut berbelanja.

Dia pun menyampaikan terima kasih atas gelaran GPM yang dilaksanakan bersempena Rumbai Expo ini.

Meski cuaca terlihat panas terik, namun hingga menjelang berakhirnya kegiatan GPM, minat masyarakat untuk berbelanja masih tetap banyak.

Asisten II Sekdako Pekanbaru Ingot Ahmad Hutasuhud mengungkapkan gelaran Rumbai Expo yang salah satunya diikuti dengan pelaksanaan Gerakan Pangan Murah ini merupakan langkah penting untuk menunjukkan eksistensi peran kepemudaan dalam mendukung program pemerintah dalam memudahkan masyarakat salah satunya untuk mendapatkan akses terhadap pangan.

Secara terpisah, dalam kesempatan terdahulu, Kepala Dinas Ketahanan Pangan Kota Pekanbaru, H Maisisco melalui Kepala Bidang Distibusi dan Cadangan Pangan, Dinal Husna menjelaskan, pelaksanaan GPM masih menjadi fokus dari langkah Pemerintah Kota Pekanbaru melalui Dinas Pangan dalam upaya melakukan stabilisasi harga pangan di tengah masyarakat.

GPM juga dilaksanakan di daerah-daerah rentan rawan pangan dengan tujuan untuk memudahkan masyarakat untuk mendapatkan bahan pangan serta dengan harga yang relatif terjangkau.(galeri)