PekanbaruKini.com
Headlines Siak

Mahasiswa KUKERTA UNRI Desa Seminai Bangun Pelayanan Publik Berbasis Digital

Pekanbarukini.com (SIAK) – Guna mempermudah pelayanan kepada masyarakat, Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (KUKERTA) Balek Kampung Universitas Riau tahun 2022 di Desa Seminai Kecamatan Kerinci Kanan Kabupaten Siak membuat pelayanan berbasis digital.

“Pelayanan publik ini berbasis digital ini bertujuan untuk mempermudah masyarakat untuk mendapatkan pelayanan di kantor desa Kampung Seminai,” ujar oleh Tim Kreatif Kelompok KKN  yaitu Heri Yanti.

Kegiatan sosialisasi pelayanan publik berbasis digital ini turut dihadiri seluruh perangkat Desa Kampung seminai pada 1 Agustus 2022 lalu.

Lebih lanjut Tim Kreatif KKN mengatakan selain memberikan pelayanan kepada masyarakat desa Kampung Seminai, dengan pelayanan publik berbasis digital juga mempermudah pelayanan administrasi di Kampung Seminai.

Adapun rangkaian kegiatan yang diadakan, pertama pembuatan akun WhatsApp business, kemudian dilanjutkan pembuatan ChatBot WhatsApp Business, Foto Profil, Deskripsi Akun (Jenis Pelayanan, Jam Operasional, dan Lokasi Kampung) yang dibuat oleh Tim Kreatif Kelompok KKN  yaitu Heri Yanti.

Terakhir, adanya pembuatan dan penyebaran poster ke seluruh masyarakat kampung seminai oleh Tim Media Kelompok KKN yaitu Ricky Jordan. (Rilis)