PekanbaruKini.com
Pekanbaru Riau

Datuk Muspidauan Dipilih Jadi Pjs LAMR Pekanbaru, Tokoh Muda Pendidikan Riau Sampaikan Ini

Tokoh Muda Pendidikan Riau, Ekowi

Pekanbarukini.com (PEKANBARU) – Datuk Muspidauan terpilih sebagai Pjs Lembaga Adat Melayu Riau (LAMR) Kota Pekanbaru. Penyerahan SK diwakili Timbalan DPH Datuk Tarlaili, dan Sekretaris DPH Datuk Jon Dasa, bertempat di ruang rapat LAMR Riau, Selasa (23 Mei 2023) sore.

Turut hadir Tokoh Masyarakat Pekanbaru, Datuk Fatullah, Kepala Sekretariat LAMR Riau dt Fadli, Panglima Utama Tameng Adat dt Tengku Haryanto dan Panglimo Tinggi Penggawa Melayu Riau, dt Afrizal Anjo. Serta beberapa tokoh masyarakat lainnya.

Terpilihnya Muspidauan sebagai Pjs LAMR Kota Pekanbaru, disambut baik tokoh muda pendidikan Riau, Eko Wibowo atau akrab disapa Ekowi. Baginya sudah tepat penunjukan tersebut.

“Selamat buat Datuk Muspidauan terpilih sebagai Pjs LAMR Kota Pekanbaru. Semoga LAMR Kota Pekanbaru lebih baik dan bermarwah di mane kemajemukan penduduk Kota Pekanbaru bermacam-macam suku. Dengan hadirnya LAMR Kota Pekanbaru sebagai penyejuk masyarakat,” ujar Ekowi.

“Mudahan-mudahan Masyarakat kota pekanbaru lebih mengedepankan Sikap Santun dan Ramah,” sambung Wakil Ketua PGRI Riau ini.

Sebagai informasi, SK Pjs ini diberikan pada Muspidauan dengan harapan agar pengurus sementara ini bisa berjalan sesuai dengan arahan LAMR Riau. Fokus terhadap penyelenggaraan acara Musdalub LAMR Kota Pekanbaru. (Wyu)

Berita Terkait

Akhirussanah TAUD Istiqamah Pekanbaru, Ekowi: Pendidikan Alquran Kunci Mencetak Generasi Emas

Redaksi