MERANTI – Roadshow Bazar Sembako Raja kembali menciptakan gelombang antusiasme di Kabupaten Kepulauan Meranti. Program yang digagas oleh Raja Juli Antoni, Caleg DPR RI, terus memberikan bantuan kepada masyarakat dengan menyediakan berbagai kebutuhan pokok.
Kegiatan yang diprakarsai oleh Raja Juli Antoni (RJA), yang juga merupakan Caleg dari Dapil Riau 1, menawarkan paket sembako yang terjangkau, termasuk 5 Kg beras, 1 Kg minyak goreng, dan satu papan telur dengan harga khusus hanya Rp50 ribu.
Ketua DPD PSI Kepulauan Meranti, Jani Pasaribu, menyampaikan bahwa bazar sembako murah yang diadakan RJA telah memberikan bantuan nyata bagi masyarakat. Dengan adanya bazar ini, setidaknya dapat sedikit meringankan beban ekonomi masyarakat di tengah kenaikan harga sembako.
“Masyarakat merasa terbantu, apalagi saat ini harga sembako sedang naik. Bazar ini setidaknya bisa meringankan beban masyarakat,” ujar Jani. Ia juga mendorong masyarakat untuk mendukung Raja Juli Antoni dan PSI agar program-program yang berdampak langsung pada masyarakat dapat berlanjut.
Sebelumnya, Bazar Sembako Murah Raja telah sukses diselenggarakan di Kota Dumai, Rohul, dan Pekanbaru. Ratusan masyarakat memberikan sambutan hangat terhadap program bazar murah ini, sambil berharap Raja Juli Antoni terpilih sebagai anggota DPR RI pada Pemilu 2024.
Rohul, dengan Ujung Batu menjadi salah satu tempatnya. Antusiasme warga, terutama para ibu rumah tangga, terlihat pada Selasa (6/2/2024) saat mereka memadati bazar sembako murah tersebut.
Bazar sembako murah ini akan menjangkau seluruh 7 kabupaten/kota di Dapil Riau 1, termasuk Kota Pekanbaru, Dumai, Kabupaten Kepulauan Meranti, Bengkalis, Rokan Hilir (Rohil), dan Siak. (rls)