PekanbaruKini.com
Headlines Riau

Riau Bhayangkara Run 2024 Sukses Digelar, Kapolda Riau Ucapkan Terima kasih

Pekanbarukini.com (PEKANBARU) – Kepala Kepolisian Daerah (Kapolda) Riau Irjen. Pol. Mohammad Iqbal secara resmi membubarkan panitia penyelenggaraan Riau Bhayangkara Run 2024. Pembubaran panitia tersebut dilakukan saat Appreciation Dinner di Ballroom Hotel Royal Asnof Pekanbaru, Selasa (23/7/2024).

Saat acara turut hadir Pj Gubernur Riau, yang diwakili Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga Provinsi Riau Erisman Yahya, Pj Wali Kota Pekanbaru Risnandar Mahiwa, para sponsor, serta tamu undangan lainnya.

“Mengucapkan Alhamdulillah panitia penyelenggaraan Riau Bhayangkara Run 2024 secara resmi saya bubarkan,” ucap Kapolda Riau.

Atas suksesnya acara tersebut, Irjen. Pol. Mohammad Iqbal menyampaikan ucapan terimakasih kepada semua pihak atas dukungan dan partisipasinya sehingga berjalan dengan lancar dan lancar.

“Terima kasih kepada semuanya yang telah mensupport Riau Bhayangkara Run 2024 dengan sepenuh hati. Event sudah selesai namun semangat kebersamaan harus tetap terjaga dan selalu bergandengan tangan,” ucapnya.

Sebelumnya Kapolda Riau selaku penggagas Riau Bhayangkara Run 2024 mengaku dulunya punya hobi lari, maka dari itu ia ingin hobi tersebut bisa memberikan manfaat bagi orang lain.

Bersama dengan itu Irjen. Pol. Mohammad Iqbal berharap dengan suksesnya Pelaksanaan Riau Bhayangkara Run 2024 maka di di tahun depannya bisa lebih sukses dan banyak lagi yang ikut berpartisipasi.

“Saya yakin dan percaya, insyaallah 2025 lebih meriah dan luar biasa lagi. Insyaallah Pj Gubernur Riau dan Pj Wali Kota Pekanbaru juga akan mendukung event ini menjadi agenda nasional,” pungkasnya.

Sebagai informasi, saat Appreciation Dinner Riau Bhayangkara Run 2024, Kapolda Riau juga memberikan apresiasi kepada pemerintah Provinsi Riau, Kota Pekanbaru, para Sponsor dan media yang telah ikut mensukseskan Riau Bhayangkara Run 2024.