PekanbaruKini.com
Headlines Mitra Polri

Kapolsek Pangkalan Kuras Ikuti Apel Pasukan Persiapan Pilkades Serentak

Pekanbarukini.com (PELALAWAN) – Kapolsek Pangkalan Kuras AKP Agustinus Chandra mengikuti apel pasukan persiapan Pemilihan kepala Desa (Pilkades) serentak gelombang III tahun 2021 di Kecamatan Pangkalan Kuras.

Kegiatan apel dilaksanakan di halaman Kantor Camat Pangkalan Kuras Kabupaten Pelalawan, Jumat (12/11/2021).

Kegiatan dipimpin oleh Camat Pangkalan Kuras Firdaus Wahidin dan dihadiri sebanyak 24 personil, Personil Koramil ’04 Pangkalan Kuras, Satpol PP Kecamatan Pangkalan Kuras sebanyak 10 personil yang dipimpin oleh Danru Amirudin, Linmas TPS dan Desa se – Kecamatan Pangkalan Kuras sebanyak 30 orang.

Dalam amanatnya, Firdaus Wahidin menyampaikan bahwa di Kecamatan Pangkalan Kuras terdapat 4 Desa yang melaksanakan Pilkades, yang terdiri dari 26 TPS, dan 60 orang gabungan Linmas TPS dan Linmas Desa.

Camat juga menyampaikan agar apabila ada permasalahan di TPS agar dapat saling berkoordinasi antara KPPS dan personil Pengamanan.

Kapolsek Pangkalan Kuras menyampaikan bahwa personil pengamanan akan melakukan Apel Serpas pada hari senin, dilanjutkan hari Selasa pagi personil pam sudah bergeser dan melaksanakan apel di kantor desa, dilanjutkan pada hari Selasa sore personil Pam sudah bergeser ke TPS masing-masing.

“Personil Pengamanan melakukan Pengamanan hingga tanggal 18 November 2021 setelah selesai Pleno,” katanya.

Kapolsek juga menyampaikan agar personil melakukan pengamanan sesuai dengan tupoksinya dan wajib menerapkan protokol kesehatan pada saat pelaksanaan kegiatan guna cegah Covid-19.

“Kegiatan ini bertujuan terciptanya pelaksanaan Pilkades yang aman, tertib, dan kondusif khususnya di wilayah Kecamatan Pangkalan Kuras,” pungkasnya.