Pekanbarukini.com (PEKANBARU) – Pindah tugas ke Kodam Iskandar Muda (IM) Aceh, Danrem 031 Wira Bima, Brigjen TNI M Syech Ismed SE MHan, mulai pamitan pada jajaran Korem 031 Wira Bima Wilayah Riau.
Pamitan tersebut, diawali Danrem dari Kodim 0301 Pekanbaru, Selasa (25/1/2022) lalu, sekaligus melakukan Kunjungan Kerja (Kunker) seiring Kodim 0301 Pekanbaru dipimpin pejabat baru, yaitu Letkol Inf Nur Rohman Zein, SE MM.
Selain didampingi Ketua Persit KCK Koorcabrem 031/WB, Ibu Fitri Rubiyanti Syech Ismed, kunjungan Danrem ke Kodim 0301 Pekanbaru juga dihadiri Walikota (Wako) Pekanbaru, Dr H Firdaus ST MT, Kapolresta Pekanbaru, Kombes Pol Dr Pria Budi SIK MH, Kadis Pers Lanud Roesmin Nurjadin, Wakil Ketua DPRD Kota Pekanbaru, Ginda Burnama ST, Perwira, Prajurit, Persit jajaran Kodim 0301 Pekanbaru.
Dalam sambutanya, Danrem Brigjen TNI M Syech Ismed, menyampaikan terimakasih kepada seluruh jajaran Kodim 0301 Pekanbaru atas penyambutan yang cukup luar biasa, begitu juga dengan walikota Pekanbaru dan Forkopinda Kota Pekanbaru.
Pertemuan ini, jelas Syech, tidak lepas dari takdir dan atas kehendak tuhan yang maha kuasa. Untuk itu, ia juga mengucapkan terimakasih atas kerjasama yang terjalin selama ini. Seiring dalam waktu dekat ini Syech akan pindah tugas dan menjalankan tugas ditempat baru, Kodam IM Aceh.
“Saya berharap hubungan silaturahmi ini terus terjaga kedepan, dan kita selalu diberikan kesehatan dan bisa bertemu kembali di masa akan datang,” ujar Syech.
Danrem juga tidak lupa berpesan kepada seluruh personel Kodim 0301/Pekanbaru, agar selalu menjaga kesehatan dan menjalankan tugas, amanah dengan baik. Jabatan itu merupakan pemberian tuhan yang maha kuasa. Dan itu adalah anugerah yang selalu disyukuri, jangan pernah ragu-ragu untuk membantu atau berbuat yang terbaik.
“Dalam kepemimpinan saya, mungkin ada yang tidak berkenan, secara pribadi saya minta maaf, namun itulah karakter kepemimpinan saya dan saya mengucapkan terimakasih kepada para Dandim 0301 Pekanbaru yang sudah berusaha untuk membangun Gedung Makodim 0301 Pekanbaru ini, karena ada kepedulian dan upaya untuk meminta kepada Forkopimda Kota Pekanbaru dalam mengajukan pembangunan Makodim 0301 Pekanbaru,” ucap Syech.
Selain itu, jenderal bintang satu ini juga berpesan agar seluruh jajaran untuk terus berkarya menuju perubahan lebih baik kedepannya. Termasuk untuk keluarga yang juga meruapakan keluarga besar TNI.
“Seperti anak-anak kita terus diperhatikan dan dibina dengan baik, karena sesuai pesan dari Kasad TNI AD, agar mengutamakan anak-anak Prajurit TNI untuk masuk TNI. Sekali lagi saya mohon pamit, saya mohon doa restunya,” tutur Syech.
Sementara Dandim 0301 Pekanbaru, Letkol Inf Nur Rohman Zein, SE MM, menyampaikan sangat bangga dan merasakan kebahagiaan tak terhingga mendapat kunjungan dari Danrem 031 Wira Bima.
“Kami juga sangat berterimakasih kepada Danrem yang selalu memberikan pengarahan dan nasehat kepada seluruh jajaran. Kami juga mendoakan Danrem sehat selalu dan terus sukses menjalankan tugas di tempat baru,” tutupnya.