PekanbaruKini.com
Pekanbaru Riau

Beri Materi Keorganisasian Kegiatan MGMP SMK Provinsi Riau, Ekowi: Pemimpin Hebat Matang Beroganisasi

Pekanbarukini.com (PEKANBARU) – Kegiatan organisasi mesti dikenalkan sejak dini, agar terbentuk calon pemimpin yang siap menatap masa depan. Serta melalui organisasi, bisa mengembangkan berbagai keterampilan seperti kepemimpinan, kerja sama tim, dan komunikasi.

Itu disampaikan Wakil Ketua MGMP SMK Kota Pekanbaru, Eko Wibowo yang akrab disapa Ekowi saat menjadi narasumber acara Pelatihan Pembina Rohani Islam (Rohis) beberapa waktu lalu. Kegiatan itu diikuti siswa SMK se-Provinsi Riau baik secara offline dan online atau daring.

Pelatihan yang ditaja Musyawarah Guru Mata Pelajaran (MGMP) Pendidikan Agama Islam (PAI) Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) Kota Pekanbaru ini bertema “Penguatan Peran Pembina Rohis dalam Mewujudkan Peserta Didik yang memiliki Profil Pelajar Pancasila”.

“Setiap organisasi terdapat tiga unsur dasar yaitu orang-orang , kerja sama dan tujuan yang hendak dicapai. Organisasi juga harus memiliki tujuan, serta program, kegiatan strategi dan metode untuk mencapai tujuan organisasi,” sebut Ekowi.

“Tak kalah penting organisasi harus mempunyai pimpinan atau manajer yang bertanggung jawab terhadap organisasi itu dalam mencapai tujuan. Tentunya mesti saling kerja sama,” sambungnya.

Wakil Ketua PGRI Riau itu juga mengingatkan prinsip berorganisasi itu harus mempunyai tujuan yang jelas. Ada kesatuan pemerintah/komando, bertanggung jawab, fleksibelitas, pembagian pekerjaan, dan sebagainya.

“Paling penting organisasi tidak bisa kita kesampingkan dalam kehidupan era millenial. Pemimpin hebat punya pengalaman organisasi yang matang. Contoh aja pengisian SCCASN aja ada diisi kolom Pengalaman Organisasi. Belum lagi hal-hal lain. Belum lagi berorganisasi membuat kita punya koneksi yang luas,” pesan Ketum ASN PPPK 2022 Provinsi Riau itu.

Sebagai informasi, Ekowi merupakan sosok yang aktif berorganisasi. Ada banyak organisasi regional maupun nasional yang diikuti dalam jabatan sekretaris, wakil ketua, hingga ketua.

Seperti Ketua IKA Fakultas Tarbiyah Keguruan (FTK) UIN Suska Riau, Ketua DPD Demi Anak Generasi (DAG) Provinsi Riau, Ketua Solidaritas Nasional Wiyatabakti Indonesia (SNWI) Provinsi Riau, dan banyak lagi.

Juga Wakil Ketua Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI) Provinsi Riau, Wakil Ketua DPD KNPI Provinsi Riau, Wakil Ketua Forum RTRW Kelurahan Tangkerang Tengah, Kecamatan Marpoyan Damai, dan banyak lagi.

Bagi Ekowi organisasi ini sarana untuk menambah banyak teman dan relasi. Lewat organisasi Ekowi punya peran untuk menyampaikan aspirasi dan ide tentang dunia pendidikan. (Wyu)

Berita Terkait

Ketua ASN PPPK Riau Harap Guru P1 Lulus Semua, Serta Insentif Maret dan April Dibayarkan Pemko Pekanbaru

Redaksi

Tokoh Masyarakat Dukung RT/RW Dilibatkan Pungut Retribusi Sampah di Pekanbaru

Redaksi

BKH PGRI Riau Dukung Penuh Usulan Dirjen Nunuk Agar Masa Kontrak Kerja PPPK Dihilangkan

Redaksi