PekanbaruKini.com
Pekanbaru

Camat Hadiri Rapat Pleno Terbuka Rekapitulasi DPHP Pemilu 2024 Kecamatan Binawidya

Pekanbarukini.com (PEKANBARU) – Camat Binawidya Indah Vidya Astuti, S.STP beserta Sekretaris Camat Bapak Muhammad Rizkiady Rambe, S.STP menghadiri Rapat Pleno Rekapitulasi Daftar Pemilih Hasil Pemutakhiran (DPHP) Kecamatan Binawidya pada Pemilihan Umum Tahun 2024, pada Minggu, (02/04/2023)

Sebagaimana diketahui, Panitia Pemungutan Suara (PPS) Kecamatan Binawidya menggelar rapat pleno terbuka rekapitulasi daftar pemilih hasil pemutakhiran (DPHP) Pemilu 2024 yang turut dihadiri para pemangku kepentingan.

Acara dibuka dengan menyanyikan lagu indonesia raya dan jingle pemilu, kemudian dengan doa, sambutan-sambutan, pelaksanaan pembacaan hasil rekapitulasi DPHP, Berita Acara serta tanggapan terhadap hasil rekap.

Rapat pleno terbuka rekapitulasi DPHP oleh PPS Kecamatan Binawidya dilaksanakan di Kantor KeKecamatan Binawidya, dihadiri Lurah Sekecamatan Binawidya, Sekretariat, petugas pemutakhiran data pemilih (Pantarlih) dan dari perwakilan partai.

Camat Camat Binawidya Indah Vidya Astuti, S.STP menyampaikan ucapan terimakasih kepada semua pihak atas kerjasama yang dilakukan sehingga kegiatan Pleno Terbuka Rekapitulasi DPHP Pemilu 2024 Kecamatan Binawidya berjalan dengan lancar.

Ia berharap proses pemilihan umum Tahun 2024 berjalan dengan baik, sesuai dengan yang diharapkan.

“Kami sampaikan penghargaan dan ucapan terimakasih atas kerjasama dan koordinasinya, sehingga proses penyusunan daftar pemilih Kecamatan Binawidya ini dapat dilaksanakan dengan baik dan tepat waktu. Harapan kami senantiasa diberikan kelancaran sampai berakhirnya pemilihan umum Tahun 2024,” harapnya. (adv)