PekanbaruKini.com
Headlines Kampar

Mahasiswa KKN UNRI Lakukan Penghijauan dengan Penanaman Bibit Disekitar Daerah Rawan Banjir di Desa Sahilan Darussalam

Foto bersama sebelum penanam bibit pohon bersama dengan Kepala Desa dan aparat Desa Sahilan Darussalam
Foto bersama sebelum penanam bibit pohon bersama dengan Kepala Desa dan aparat Desa Sahilan Darussalam

Pekanbarukini.com (KAMPAR) – Mahasiswa Universitas Riau yang mengikuti kegiatan Kuliah Kerja Nyata (Kukerta) 2023 di Desa Sahilan Darussalam, Kec. Gunung Sahilan, Kab. Kampar melakukan penanaman bibit pohon pada Kamis, 13 Juli 2023 dengan tema “Penghijauan dengan Penanaman Bibit Disekitar Daerah Rawan Banjir di Desa Sahilan Darussalam”.

“Kegiatan ini merupakan salah satu program kerja yang ditaja oleh tim Kukerta UNRI Desa Sahilan Darussalam untuk menciptakan daerah yang hijau dan meminimalisir terjadinya banjir pada daerah sekitar aliran sungai Desa Sahilan Darussalam” ujar Farhan Al Farisy selaku ketua kelompok Kukerta UNRI Desa Sahilan Darussalam.

Kegiatan penanam ini dibersamai oleh kepala desa, sekretaris, desa, kepala dusun, Babinsa, kepala sekolah SMPN 3 Gunung Sahilan, guru SMPN 3 Gunung Sahilan, beberapa aparat desa lainnya, serta seluruh mahasiswa tim Kukerta Desa Sahilan Darussalam.

Bibit yang ditanam merupakan bibit pohon durian, matoa, dan rambutan. Adapun jumlah bibit yang ditanam 125 bibit. Lokasi penanaman dimulai dari kantor Desa Sahilan Darussalam dilanjutkan ke sekolah SMAN 3 Gunung Sahilan, SMPN 3 Gunung Sahilan, MTsS Hadanah Darussalam, KUA Sahilan Darussalam, dan disekitar Istana Kerajaan Gunung Sahilan.

“Alhamdullilah ini sangat positif sekali, SMPN 3 Gunung Sahilan mengucapkan terimakasih karena pada dasar nya SMPN 3 Gunung Sahilan tidak banyak memiliki pohon pelindung. Sehubungan dengan adanya program kerja dari Universitas Riau ini dapat menambah keasrian di lingkungan sekolah. Sebisa mungkin kami jaga dan kami pelihara dengan sebaik-baiknya” Ujar Marzali selaku kepala sekolah SMPN 3 Gunung Sahilan.

Selain sebagai penghijauan, penanam bibit pohon ini bertujuan untuk meminimalisir terjadinya banjir di Desa Sahilan Darussalam yang mana daerah ini terdapat aliran sungai yang cukup luas.

“Kami mengucapkan terimakasih kepada Mahasiswa Kukerta UNRI yang telah berkenan untuk KKN didesa kami. Terutama kami selaku Kepala Desa mewakili masyarakat Sahilan Darussalam sangat senang sekali dengan program kerja yang dilaksanakan mulai dari pagi sampai siang. Tentunya harapan kita semua penghijauan ini untuk menjaga lingkungan dan menghijaukan lingkungan. Karena bibit yang ditanam adalah buah-buahan harapan kita hasil nya dapat bermanfaat bagi masyarakat” Ujar Hendri Dunan selaku Kepala Desa Sahilan Darussalam.***