PekanbaruKini.com
Headlines Pekanbaru

Pemko Pekanbaru Tetap Selenggarakan Festival Agus Salim, Direncanakan Awal Maret

Pekanbarukini.com (PEKANBARU) – Ditengah pandemi Covid-19 dengan isu Omicron yang terjadi saat ini, Pemko Pekanbaru tetap berencana menggelar festival di Jalan Agus Salim.

Hal ini disampaikan Kepala Disperindag Kota Pekanbaru, Ingot Ahmad Hutasuhut saat dikonfirmasi, Senin (7/2/2022).

“Tanggalnya belum pasti, tapi kita usahakan paling tidak awal maret,” bebernya.

Saat dikonfirmasi mengenai fetival apa yang bakal digelar Pemko Pekanbaru, Ingot menyampaikan bahwa akan ada beragam festival yang akan digelar.

“Disitukan kawasan kepariwisataan, bukan kuliner aja, ada 17 subsektor ekonomi kreatif yang akan diwadahi disana,” jelasnya.

Lebih lanjut disampaikannya, festival yang akan digelar mengambil penelanan tema yang berbeda-beda. Ada festival pertama, festival kedua dan festival ketiga.

“Itu berbeda-beda. Bisa jadi festival pertama kuliner, nah kita akan menghadirkan chef dengan beragam kuliner lainnya. Mungkin kira-kira seperti itu. Intinya disitu jadi pusat kegiatan PKL dan UMKM, kesitu arahnya,” kata Ingot.