PekanbaruKini.com
Pekanbaru Riau

PGRI Riau: Pj Gubri Harus Fokus Kesejahteraan dan Pengembangan Karir Guru Tanpa Kepentingan Politik

Pekanbarukini.com (PEKANBARU) – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Riau telah merekomendasikan tiga nama calon Penjabat (Pj) Gubernur ke Kemendagri. Nama yang diusulkan, melibatkan tokoh akademis dan birokrat terkemuka.

Nama-nama tersebut mencakup Rektor Unri Prof Dr Hj Sri Indarti, SE MSi dan Rektor UIN Suska Riau Prof Dr Khairunnas Rajab MAg. Terakhir ada nama Sekretaris Daerah (Sekda) Provinsi Riau, SF Hariyanto.

Meskipun proses usulan dilakukan tanpa perlu melibatkan paripurna, DPRD Riau menegaskan bahwa langkah ini sah sesuai aturan yang berlaku. Jadi tinggal menunggu pilihan Presiden Joko Widodo (Jokowi).

Menyikapi pengumuman ini, Dr. Adolf Bastian, MPd, Ketua PGRI Riau, memberikan pandangan tegas terkait kapasitas dan kompetensi ketiga kandidat. Baginya sosok yang menjadi Pj Gubri harus memiliki kualitas.

“Mereka memiliki kapasitas dan kompetensi yang mumpuni untuk mendapatkan amanah sebagai Pj Gubernur Riau,” ungkap Dr Bastian Jumat (8/12/2023).

Dari perspektif Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI) Riau, Dr Bastian menekankan urgensi kebijakan yang mendukung kepentingan pendidikan, khususnya bagi para guru. Jadi siapa saja Pj Gubri terpilih, mesti memprioritaskan nasib guru di Riau.

“Dari sisi PGRI, harapan kami adalah ada kebijakan yang berpihak kepada kepentingan pendidikan. Peningkatan dan jaminan kesejahteraan harus ditingkatkan tidak hanya bagi guru ASN, tetapi juga bagi semua yang menyandang profesi guru di setiap jenjang pendidikan, khususnya yang menjadi tanggung jawab Provinsi Riau,” sambungnya.

Lebih lanjut, Dr Bastian menyoroti aspek pengembangan kualitas sumber daya manusia guru. Dirinya Pj Gubri punyabperan kunci dalam memajukan sektor pendidikan di Riau, dengan syarat harus objektif.

“Di luar kesejahteraan, harapan kami adalah pengembangan kualitas SDM guru melalui pelatihan dan pendidikan, serta jaminan pengembangan karir yang fair. Tidak lagi berdasarkan kepentingan politik dan kedekatan yang bersifat subjektif,” tutupnya. (rls)

Berita Terkait

Ketua PGRI Riau Ucapkan Selamat ke 226 Kepsek SMA/SMK Negeri yang Dilantik, Ini Pesannya

Redaksi

Sah Dilantik, Ini Nama-nama Pengurus PGRI Riau di Bawah Kepemimpinan Dr Adolf Bastian

Redaksi

Wakil Ketua PGRI Riau Kecam Ortu Siswa Aniaya Guru Hingga Mata Pecah

Redaksi