PekanbaruKini.com
Headlines Olahraga

Sore ini, Tim Sepakbola PPLP Riau Bertemu DKI di Partai Final Kejurnas PPLP/D dan SKO

Pekanbarukini.com (PEKANBARU) – Sore ini, Selasa (20/6/2023) tim Sepakbola PPLP Riau akan menantang PPLP DKI pada partai final Kejuaraan Nasional (Kejurnas) PPLP/D dan SKO di Stadion Utama Riau. Dimana, pada Kejurnas tersebut Riau menjadi tuan rumah.

PPLP Riau berhasil melaju ke final setelah berhasil mengalahkan tim sepakbola PPLP Sumut pada partai semifinal yang berlangsung di Stadion Utama Riau, Senin (19/6/2023) pagi kemarin. Sementara itu, PPLP DKI berhasil melaju ke final setelah berhasil menaklukkan tim sepakbola SKO Riau.

Pada laga semifinal antara PPLP Riau vs PPLP Sumut, pertandingan harus dilanjutkan ke babak adu penalti setelah kedua tim bermain imbang 0-0 di waktu normal. Laga pun berjalan sengit. Tim PPLP Sumut sempat  membuat pertahanan PPLP Riau kesulitan mengatur ritme permainan karena mendapatkan serangan bertubi-tubi.

Skema serangan balik pun benar-benar dimanfaatkan anak asuh Sipendri untuk mengoyak gawang PPLP Sumut. Namun sayang, tim sepakbola PPLP Riau belum  mampu menciptakan gol. Pertandingan harus dilanjutkan ke babak adu penalti setelah kedua tim bermain imbang 0-0 di waktu normal.

Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga (Kadispora) Riau, Boby Rahmat, bersyukur atas hasil sempurna yang diraih anak-anak Riau. Ini membuktikan bahwasanya persepakbolaan pelajar di Riau sudah mulai diperhitungkan, oleh tim pelajar dari Provinsi lain. Dan ini merupakan sejarah pertama bagi tim sepakbola Pelajar Riau menembus final.

“Saya bersyukur atas hasil sempurna yang diraih anak-anak Riau. Alhamdulillah, ini sejarah pertama kita menembus final Kejurnas Sepakbola PPLP/SKO,” ujar Boby Rachmat.

Ia mengungkapkan, tinggal selangkah lagi tim sepakbola PPLP Riau meraih gelar juara Kejurnas yang diadakan di Provinsi Riau. Ini membuktikan bahwa sepakbola pelajar di Riau meningkat, dan mampu bersaing dengan Provinsi lain.

Ia menuturkan, untuk partai final nanti PPLP Riau akan menghadapi PPLP DKI, dan tentunya pertandingan pada partai final nanti pasti akan berbeda baik itu dari Riau maupun dari DKI. Walaupun pada pertandingan pembukaan kemarin, PPLP DKI menang atas PPLP Riau 2-0 tetapi kami kira Riau punya semangat yang berbeda pada partai final nanti.

Karena, menurut Boby melaju PPLP Riau ke partai final merupakan target yang luar biasa tetapi tinggal selangkah lagi anak-anak akan berjuang untuk bisa juara atau meraih kemenangan.

“Mudah-mudahan di final anak-anak tampil maksimal dan bisa meraih kemenangan sesuai dengan apa yang diharapkan,” harapnya.

Pada laga semifinal antara PPLP Riau vs PPLP Sumut, Boby Rachmat yang menyaksikan langsung laga mengungkapkan, permainan anak-anak PPLP Riau cukup maksimal dan konsisten. Dengan kesabaran tim PPLP Riau mampu menghadang serangan PPLP Sumut. Kedua tim bermain sama kuat sehingga berakhir imbang 0-0.

Untuk diketahui, Kejurnas PPLP/Daerah dan SKO Cabor Sepak bola 2023 yang diikuti 12 tim ini akan berlangsung sejak, 14-20 Juni yang berlangsung di dua tempat yaitu Stadion Utama Riau dan lapangan sport center Pekanbaru. Ke 12 tim tersebut terdiri dari lima tim PPLP  APBN, tiga tim PPLP Daerah (APBD), dan  empat tim SKO. Lima PPLP APBD tersebut adalah Jawa Tengah, Sumatera Utara, Maluku Utara, Sumatera Barat, dan Papua.

Sedangkan peserta dari PPLP Daerah adalah Riau, DKI Jakarta, Aceh. Sementara lima SKO yang memastikan ikut adalah Kepulauan Bangka Belitung, Sumatera Barat, Kabupaten Musi Banyuasin, dan Riau.