PekanbaruKini.com
Mitra Polri

Sterilisasi Mako, Personel Polsek Bandar Sei Kijang Semprotkan Cairan Disinfektan

Sterilisasi Mako, Personel Polsek Bandar Sei Kijang Semprotkan Cairan Disinfektan
Sterilisasi Mako, Personel Polsek Bandar Sei Kijang Semprotkan Cairan Disinfektan

Pekanbarukini.com (PELALAWAN) – Anggota Polsek Bandar Sei Kijang, Polres Pelalawan, Senin (31/5/21) melaksanakan penyemprotan cairan disinfektan di seluruh ruangan Mapolsek Bandar Sei Kijang.

Penyemprotan tersebut dilakukan sebelum anggota memasuki kantor, guna agar tidak menggangu aktivitas personil yang bertugas.

“Penyemprotan cairan disinfektan adalah bentuk pencegahan penyebaran Covid-19 yang sekarang menyebar ke seluruh Indonesia Khususnya di Kabupaten Pelalawan menyasar kepenjuru Kecamatan Bandar Sei Kijang,” kata Kanit Provost Aipda S Nainggolan.

Aipda S Nainggolan menambahkan, sampai saat sekarang ini kita hanya dapat mencegah. Oleh sebab itu, petugas melakukan langkah-langkah dengan melakukan penyemprotan disinfektan di Mapolsek Bandar Sei Kijang.

“Semoga Covid-19 ini cepat hilang dan masyarakat bisa melakukan aktivitas seperti sediakala,” pungkasnya.