PekanbaruKini.com
Pekanbaru Riau

P1 PPPK 2023 Tuntas, Ekowi: Terima Kasih Bapak Wako Pekanbaru

Pekanbarukini.com (PEKANBARU) Pemerintah Kota (Pemko) Pekanbaru telah menerima kuota Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK). Kementerian Pendayagunaan Aparatur Sipil Negara dan Reformasi Birokrasi (Kemenpan RB) menyetujui 707 formasi PPPK Pekanbaru tahun 2023.

Dengan rincian PPPK guru sebanyak 610 formasi, tenaga kesehatan 29, serta teknis 68 orang. Ini disambut baik Wakil Ketua PGRI Riau, Eko Wibowo atau akrab disapa Ekowi.

“Kami sangat apresiasi Pemko Pekanbaru, khususnya bapak Pj Walikota Muflihun yang ingin selesaikan sisa P1 tahun 2021 pada pengangkatan ASN PPPK tahun 2023 sebanyak 610 formasi,” sebut Ekowi yang juga Ketum ASN PPPK 2022, Selasa (15/8/2023).

“Jika sudah selesai P1, kami berharap kepada Bapak Pj Wako Pekanbaru pada seleksi ASN PPPK 2024 giliran guru P3 dan Tendik (tenaga kependidikan) di Disdik Pekanbaru. Sehingga tidak ada guru di Pekanbaru yang berstatus honorer dan sudah PPPK semua,” ujar Ekowi.

Seperti diberitakan sebelumnya, Pelaksana tugas (Plt) Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kota Pekanbaru Fabillah Sandy SE M.AP menyebutkan, terdapat sebanyak 707 formasi PPPK yang disetujui pusat.

Kuota itu ditetapkan melalui Surat Menpan RB Nomor 546 Tahun 2023 tentang Penetapan Kebutuhan Pegawai Aparatur Sipil Negara di lingkungan pemerintah kabupaten/kota.

“Awalnya, itu kan kita usulkan kebutuhan sebanyak 711 formasi. Alhamdulillah diakomodir pusat 707 formasi,” ucapnya.

Saat ini, pihaknya masih menunggu petunjuk teknis dari Kemenpan RB. (Wyu)

Berita Terkait

Tokoh Masyarakat Dukung RT/RW Dilibatkan Pungut Retribusi Sampah di Pekanbaru

Redaksi

Satu-satunya di Indonesia, Asita Riau Tawarkan Event Berkuda Endurance Jadi Ciri Khas Pekanbaru

Redaksi

HUT ke-52 dan Asita Run 2023, Ketua Asita Riau Audiensi Bersama Pj Walikota Pekanbaru

Redaksi