PekanbaruKini.com
Headlines Riau

Kerjasama Dengan Kemenparekraf, Nabila Production Sukseskan Penyaluran Bantuan 6.243 Paket BALASA di Riau

PEKANBARU (pkukini) – Penyaluran 6.243 Paket BaLaSa (Bahan Pokok Lauk Siap Saji) disediakan untuk pekerja Pariwisata dan ekonomi kreatif yang terdampak COVID-19, Paket BaLaSa tersebut diserahkan oleh Kemenparekraf RI kepada Pemerintah Provinsi Riau yang selanjutnya diserahkan kepada Kepolisian Daerah Riau yang bertanggung jawab dan dipercayakan untuk penyaluran atau distribusi paket BaLaSa (Bahan Pokok Lauk Siap Saji) tersebut, pendistribusian peket Balasa ini akan di kirim ke 10 Kabupaten dan 2 kota yang tersebar di Provinsi Riau.

Sebagaimana diketahui, penyerahan secara simbolis oleh Kemenparekraf/Baparekraf kepada Pemerintah Provinsi Riau untuk diteruskan kepada para pekerja pariwisata dan ekonomi kreatif yang terbagi dalam 9 kluster (10 kabupaten dan 2 kota) dan acara tersebut sangat sukses berjalan dengan lancar pada Jumat (28/8/2020) lalu.

Kesuksesan acara tersebut tak terlepas atas dukungan yang besar dari pihak PT. NABILA BANGUN PERSADA (Nabila Production) sebagai perusahaan penyedia (PCO) dalam kegiatan tersebut.

Adapun isi Paket dari BaLaSa tersebut berisi Beras 5 kg; Minyak Goreng 2 liter; Gula Pasir 1 kg; Tepung Terigu 1 kg; Kecap Manis 520 ml; 2 buah Sardines Kaleng 155 gr; 2 kotak Teh Celup dan Mie Sagu 1/2 kg. Paket-paket tersebut yang nantinya didistribusikan oleh Polda Riau melalui Polres se-Provinsi Riau

Adi Deriyan Jayamarta selaku Staf Khusus Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Bidang Keamanan mengatakan kepada awak media, bahwa berdasarkan laporan BPS, penurunan jumlah wisatawan akibat Covid-19 sudah terjadi sejak Februari 2020.

β€œHal ini tentunya berdampak kepada aktivitas dan pekerjaan para tenaga kerja di sektor pariwisata dan ekonomi kreatif, termasuk di Provinsi Riau,” kata Adi saat seremonial penyerahan bantuan tersebut di Gedung Anjungan Seni Idrus Tintin, Kota Pekanbaru, Provinsi Riau belum lama ini.

Paket tersebut akan di serahkan kepada 4.039 pekerja di Pekanbaru dan kabupaten/kota lainnya juga dapat bantuan, seperti Bengkalis 1.184, Dumai 21, Siak 53, Rokan Hilir 29, Kampar 455, Rokan Hulu 120, Pelalawan 48, Indragiri Hulu 100, Indragiri Hilir 56, Meranti 42, Kuantan Singingi 96.

Maya Laura selaku Pimpinan PT. NABILA BANGUN PERSADA (Nabila Production) mengatakan pihaknya juga berterima kasih yang sebesar-besar nya kepada semua pihak yang turut mendukung program pemerintah ini, terutama Kemenparekraf yang sudah mempercayakan kepada kami untuk mensuksekan acara penyerahan simbolis dan pendistribusian paket-paket tersebut kepada para pekerja dan pelaku pariwisata dan ekonomi kreatif di provinsi Riau, yang terdampak Covid-19.

“Dan kami juga mengucapkan terima kasih banyak atas dukungan pihak Kepolisian yang siap sedia menyalurkan dalam hal pendistribusian paket BaLaSa, dan kami merasa aman atas partisipasi dari pihak Kepolisian Daerah Riau,” terangnya.

“Harapannya semoga program pemerintah dalam hal membantu masyarakat yang terdampak covid-19 akan terus dilaksanakan dan kami juga siap untuk mendukung dan mensukseskan kegiatan sosial dari pemerintah,” pungkasnya. (rls)

Berita Terkait

Tokoh Muda Pendidikan Riau Tanggapi Soal Penghentian PTM Beberapa Sekolah di Pekanbaru

Redaksi

India Nggak Sendiri, Covid Mengganas di Kawasan ASEAN

Redaksi

Pemko Pekanbaru Telah Keluarkan Izin 168 Tempat Usaha Ditengah Pandemi Covid-19

Redaksi